Sabtu, 16 Agustus 2014

3 Aplikasi Chat : WA - BBM - LINE

Privacy.

Kata-kata itu terdengar santer belakangan ini. Ya. Semakin majunya peradaban, semakin majunya teknologi, orang-orang butuh yang namanya privacy
Nah, apa hubungannya privacy sama judul w diatas?

Sedikit w akan mengupas tentang fitur yang ada di 3 aplikasi chat, yaitu WhatsApp, BBM, dan Line.
Yuk ah, kita kupas satu per satu.

W pribadi lebih memillih media chat yang memang benar-benar private. Maksudnya, aktifitas w selama chat, pngennya orang-orang ga pada tau w ngapain aja. hehe..
Terlebih kalo lagi ditanya-tanya soal kerjaan. Kadang follow up ke w ga cukup lewat e-mail, tapi tetep mantengin w di media chat. Hft.. 

Okelah. Ini dia...

1. Whatsapp : jumlah pengguna mencapai lebih dari 500juta user.
Kelebihan :
- Chatnya cepet. Chat kita cepet nyampe ke tempat tujuan. dikira surat Tentunya ga pake pending. Tergantung jaringan provider juga si.
- Ga ada fitur "Updates" kaya di BBM. Baik updates buat ganti PP atau update status. Buat w, ini merupakan kelebihan dari WA. Kadang w muak sama temen yang sering banget gonta-ganti PP yang udah kaya buronan aja.
- Wallpapernya bisa diganti-ganti. Jadi klo lagi bosen, wallpaper chat nya bisa diganti-ganti sama foto atau tema lainnya yang kita mau. Tapi, sekali ganti wallpaper, itu berlaku untuk semua chat, termasuk chat di group.
- Ada counter buat penghitung message yang kita terima dan kita kirim. Ini buat reminder w yang kadang suka lupa waktu, chat seharian. Apalagi kalo ngobrol di group yang bahasannya udah ngalor ngidul, atau ngecengin temen-temen yang pada cinlok di group. Ahay..
- Ga ada iklan. Yeay!

Kekurangan :
- Kalo lagi "Online", bisa terlihat sama teman yang lainnya.
- Fitur "Last Seen". Fitur kaya gini bisa jadi biang keributan. Misalnya gini, w kirim chat ke A jam 14.40 dan dia masih online. Terlihat di chat screen udah centang 2. Tapi chat w ga dibales-bales sama si A. Pas w liat ke profilenya dia, last seen today at 14.45. Berarti ada indikasi A udah baca chat w, tapi sengaja ga dibales. Bikin bete kan? haha.. IMHO. Jangan berpikir negatif dulu, siapa tau dia lagi ada sesuatu yang ga memungkinkan membalas chatnya kita.
- Tambah kontak list otomatis. Dikarenakan aktivasi WA menggunakan nomor handphone, maka ketika w save nomor orang ke phonebook w, maka secara otomatis dia akan ada didalam kontak WA w klo dia install WA juga. OMG! Ini bisa jadi bencana. Pada akhirnya mesti rajin-rajin milihin kontak yang w inginkan dan kontak yang tidak w inginkan, supaya yang tidak w inginkan ga bisa hubungin w di WA. Get the point?


2. BBM - Blackberry Messager : jumlah pengguna mencapai 113 juta user.
Kelebihan :
- Kalo ga mau save kontak nomor orang, minta PIN-nya aja. Syukur-syukur dikasih pin ATM sama card-nya.
- Ada fitur "Voice call". Tapi w coba beberapa kali, selalu gagal. Mungkin jaringannya belum memadai. Kalo fungsinya cuma buat missed call doank si, okelah.
- Kalo chat kita dibaca sama lawan, ada tandanya "R", artinya pesan kita udah dibaca. 

Kelemahan
- Meskipun ga ada fitur online kaya di WA, tapi klo kita lagi nulis pesan ketauan. "is writing message.." menjadi momok buat w yang kadang ga mau ketahuan klo lagi buka chat.
- Kadang penerimaan chatnya suka pending alias lemot.
- Too much PING! you can sent. If you know what i mean.

3. Line : jumlah pengguna bergerak mencapai 500juta user.
Kelebihan :
- Mau lagi online atau lagi nulis pesan, ga akan ke detect ma teman yang lain. Yiiihaaaa! Menurut w ini kelebihan yang oke dari Line. :D 
- Ada fitur "Read".
- Bisa kirim sticker yang lucu-lucu. :D Kadang malah sampe perang sticker klo lagi asik chat
- Ada timeline kaya di FB.

Kelemahan :
- Klo mau kepoin orang dari Line-nya dia sebenarnya mudah. Tapi agak sulit klo misalnya dia aktifin fitur Hidden Timeline di Privacy Setting.
- Klo lupa off-in fitur "Auto Add Friend", maka secara otomatis kontrak yang ada diphonebook bakal ke-add sebagai teman kita secara otomatis klo kontak kita punya Line juga. Tapi lebih baik dari pada add friend-nya WA.
- Ga bisa delete friend. Cuma bisa block friend
- Banyak iklannya. Dan ga semua sticker bisa kita dapet gratis.

Anyway, w mulai lebih menyukai chat menggunakan Line, karena pertimbangan mau online atau nulis pesan, ga akan ke detect ma friend kita. *evilgrin*
Meskipun banyak iklannya, salah satu cara w mengantisipasinya adalah dengan nge-block akun-akun yang menganggu, dan voila! :)

Yup, itu tadi sedikit ulasan aplikasi chat menurut pemikiran w dengan mempertimbangkan untung ruginya dan dengan apa yang terjadi sama diri w sekarang. 
Tentunya kelebihan dan kelemahan dari masing-masing chat masih ada selain yang w sebutkan. 
Tergantung Anda, mau pakai media chat yang mana.

Oia, sebagai tambahan informasi, w install ke-3nya lho. ahaha..
Selain itu w juga punya Hangout. Psst.. fitur "Video Call"nya berfungsi lho.. Jadi bisa kangen-kangenan face to face dari HP ma si a". 

Salam dari w,
Ayu